Tuesday, April 07, 2009

di-nya yang bener donk!

Udah sering banget lihat kesalahan pemakaian 'di', jadi gatel nulis. Bukan maksudnya sotoy, cuma pengen sharing aja, and make it right. Apalagi kalau nulis buat somethin yg resmi, kudu bener tu. But, anybody reading this writing, if you find me wrong, correct me!
Dari pelajaran SD yg diinget, 'di' dipake untuk : (1) menunjukkan tempat, (2) sebagai imbuhan.

Contoh yg (1) :
di Jakarta,
di sana,
di ruang tamu,
di kantor
Jadi ada spasi-nya kalau di diikutin keterangan tempat, ga digabung.

Contoh yg (2) :
diberikan
dikontrakkan
dimarahi

Contoh yang salah bisa dilihat di foto di bawah ini. Bukan "disepanjang pantai". Seharusnya "di sepanjang pantai".

Beda kan pemakaiannya?? Jadi jangan ada yang nulis "di sana" jadi "disana" ya! It just annoys me somehow.

2 comments:

AJ said...

Yup, gw juga SANGAT terganggu sama hal beginian.
Jadi mulai sekarang, kata 'di' harus dikampanyekan untuk dipergunakan dengan benar di mana saja oleh kita semua:)

Mika Halpin said...

halo Aji,
gw pikir cuma gw aja yang keganggu bgt. ternyata ada juga orang lain..